Selasa, 02 Januari 2024

7 Fakta Kizaru One Piece, Laksamana Dengan Kekuatan Memanipulasi Cahaya

7 Fakta Kizaru One Piece, Laksamana Dengan Kekuatan Memanipulasi Cahaya
Kizaru One Piece@Eiichiro Oda

Kizaru merupakan salah satu Admiral Angkatan Laut yang tetap menduduki posisi ini setelah Sengoku digantikan oleh AkainuKizaru sendiri diutus untuk menangkap Luffy setelah Luffy memukul Charlos dalam acara pelelangan manusia. Berikut adalah 7 Fakta tentang Kizaru di One Piece.

Gagal Menangkap Luffy

7 Fakta Kizaru One Piece, Laksamana Dengan Kekuatan Memanipulasi Cahaya
Kizaru One Piece@Eiichiro Oda

Setelah peristiwa ketika Luffy menyerang Tenryubitto, Admiral Kizaru datang ke lokasi tersebut. Sebenarnya, Kizaru memiliki kesempatan besar untuk menangkap seluruh anggota Bajak Laut Topi Jerami. Namun, dia gagal karena Luffy dan krunya dilindungi oleh Rayleigh dan juga Kuma yang mengusir mereka keluar dari pulau.

Kemampuan Laser Pacifista

Kizaru One Piece@Eiichiro Oda

Pemerintah Dunia dan Angkatan Laut memiliki pasukan yang disebut Pacifista yang dikembangkan oleh Vegapunk. Yang menarik adalah salah satu senjata yang dimiliki oleh Pacifista adalah kekuatan laser yang didasarkan pada kekuatan Buah Iblis yang dimiliki oleh Kizaru.
Datfang Ke Pulau Egghead

7 Fakta Kizaru One Piece, Laksamana Dengan Kekuatan Memanipulasi Cahaya
Kizaru One Piece@Eiichiro Oda

Setelah Ryokugyu datang ke Wano Kuni, sepertinya Luffy akan bertemu kembali dengan Admiral Angkatan Laut saat mereka berada di Pulau Egghead. Admiral yang dimaksud adalah Kizaru, yang diketahui menuju Pulau Egghead setelah mengetahui situasi di pulau tersebut. Kedatangan Kizaru tampaknya sudah mendapat restu dari Akainu.

Datang Bersama Gorosei

7 Fakta Kizaru One Piece, Laksamana Dengan Kekuatan Memanipulasi Cahaya
Kizaru One Piece@Eiichiro Oda

Kizaru diketahui menjadi admiral yang menuju Pulau Egghead untuk menghentikan Vegapunk dan juga Luffy. Yang menarik, Kizaru datang ke pulau tersebut tidak sendirian, melainkan bersama dengan sosok penting, yaitu Saint Jaygarcia Saturn, salah satu anggota Gorosei.

Hanya Menerima Perintah

7 Fakta Kizaru One Piece, Laksamana Dengan Kekuatan Memanipulasi Cahaya
Kizaru One Piece@Eiichiro Oda

Kizaru adalah seorang Admiral Angkatan Laut yang berpartisipasi dalam penyerangan ke Pulau EggheadKizaru memiliki sifat yang unik di antara para admiral Angkatan Laut. Diketahui bahwa Kizaru selalu patuh pada perintah atasan, bahkan tidak akan membela siapa pun, meskipun memiliki hubungan dekat dengan mereka.

Sentomaru Meminta Dilatih oleh Kizaru

7 Fakta Kizaru One Piece, Laksamana Dengan Kekuatan Memanipulasi Cahaya
Kizaru One Piece@Eiichiro Oda

Kizaru dan Sentomaru sudah bertemu sejak Sentomaru masih kecil. Di sana, Sentomaru bahkan meminta langsung kepada Kizaru untuk melatihnya menjadi seseorang yang kuat. Hal ini karena dia ingin memiliki seseorang yang dapat diandalkan untuk melindungi Vegapunk, yang terus dia jalani sampai saat ini.

Kizaru Bisa Membuat Kloning

7 Fakta Kizaru One Piece, Laksamana Dengan Kekuatan Memanipulasi Cahaya
Kizaru One Piece@Eiichiro Oda

Pika Pika No Mi adalah nama Buah Iblis yang kekuatannya dimiliki oleh Kizaru. Dengan kekuatan Buah Iblis ini, Kizaru dapat memanipulasi cahaya dan menyerang musuh dengan menggunakan cahaya. Selain berhubungan dengan cahaya, Kizaru juga dapat menggunakan kemampuan Buah Iblis untuk menciptakan kloning yang terbuat dari cahaya.

Itulah 7 Fakta Kizaru One Piece, Jangan lupa berikan komentar ya :)

Baca Juga :
Note :

Jika Kalian ingin copy paste artikel ini jangan lupa untuk mencantumkan link sumbernya  :)

Load comments