Kamis, 01 Juni 2023

7 Fakta Luffy One Piece, Kapten Bajak Laut Topi Jerami Yang Jadi Terkenal

7 Fakta Luffy One Piece, Kapten Bajak Laut Topi Jerami Yang Jadi Terkenal
Luffy One Piece @Eiichiro Oda

Luffy adalah kapten dari Bajak Laut Topi Jerami. Dia memiliki impian untuk menjadi seorang raja bajak laut dan sedang berpetualang untuk mewujudkan impian tersebut. Menariknya, kini Luffy mendapatkan Bounty sebesar 3 miliar berry setelah mengalahkan Kaido, jumlah yang sama dengan yang didapatkan oleh Kid dan Law. Berikut adalah 7 Fakta tentang Luffy dalam One Piece.

Teknik Buah Iblis Terbanyak


7 Fakta Luffy One Piece, Kapten Bajak Laut Topi Jerami Yang Jadi Terkenal
Luffy One Piece @Eiichiro Oda

Luffy telah mengandalkan kekuatan Buah Iblisnya dalam pertempuran melawan musuh-musuhnya. Dengan banyaknya jurus yang dipamerkan oleh Luffy, dia menjadi pengguna Buah Iblis dengan jumlah teknik terbanyak. Meskipun pada akhirnya, Buah Iblis yang dimakannya sebenarnya bukanlah Gomu Gomu No Mi, melainkan Hito hito No Mi model Nika.

Anggota Generasi Buruk Termuda


7 Fakta Luffy One Piece, Kapten Bajak Laut Topi Jerami Yang Jadi Terkenal
Luffy One Piece @Eiichiro Oda

Saat ini, Luffy berusia 21 tahun setelah time skip, menjadikannya generasi buruk termuda. Selain itu, dia juga memiliki Bounty sebesar 3 miliar Belly dengan usia yang sangat muda setelah berhasil mengalahkan Kaido, salah satu dari Empat Yonko yang memiliki Bounty tertinggi di antara yang masih hidup setelah kematian Roger dan Shirohige di Perang Marineford.

Topi Jerami Yang Selalu Dipakai


7 Fakta Luffy One Piece, Kapten Bajak Laut Topi Jerami Yang Jadi Terkenal
Luffy One Piece @Eiichiro Oda

Topi jerami yang dipakai oleh Luffy membuatnya dikenal sebagai Luffy si topi jerami. Topi ini juga dimiliki oleh beberapa orang hebat seperti Shanks dan Gol D. oger. Karena itu, topi jerami yang dipakainya menjadi barang yang sangat berharga bagi Luffy sendiri. Menariknya, topi jerami ini mirip dengan topi yang ada di Mariejoa.

Mendapat Perhatian Shirohige


7 Fakta Luffy One Piece, Kapten Bajak Laut Topi Jerami Yang Jadi Terkenal
Luffy One Piece @Eiichiro Oda

Saat perang Marineford, Luffy menarik perhatian banyak orang, termasuk ShirohigeShirohige bahkan memerintahkan seluruh krunya untuk melindungi Luffy setelah melihat Luffy tanpa sadar menggunakan Haoshoku Haki. Bahkan dari percakapannya dengan Teach, terlihat bahwa Shirohige juga percaya bahwa Luffy adalah orang yang dinantikan oleh Roger.

Luka Yang Ada Di Bawah Mata Luffy


7 Fakta Luffy One Piece, Kapten Bajak Laut Topi Jerami Yang Jadi Terkenal
Luffy One Piece @Eiichiro Oda

Luffy memiliki luka di bawah mata kirinya, yang bukan disebabkan oleh pertarungan melawan musuh, melainkan karena tindakannya sendiri ketika ia melukai matanya di depan kelompok Bajak Laut Akagami agar bisa bergabung dengan mereka. Dan menariknya, lokasi luka tersebut sama dengan luka yang dimiliki oleh Garp, kakeknya sendiri.

Luffy Tidak Bisa Berbohong


7 Fakta Luffy One Piece, Kapten Bajak Laut Topi Jerami Yang Jadi Terkenal
Luffy One Piece @Eiichiro Oda

Luffy adalah orang yang tidak bisa berbohong. Gaya Luffy saat berbohong selalu terlihat dari gerakan bibirnya yang maju ke samping, sehingga orang lain langsung tahu jika Luffy berbohong. Beberapa momen pernah diperlihatkan saat Luffy tidak bisa berbohong, seperti saat Sanji menginterogasinya ketika stok makanan di kapal habis.

Aliansi Dengan Penyandang Nama D


7 Fakta Luffy One Piece, Kapten Bajak Laut Topi Jerami Yang Jadi Terkenal
Luffy One Piece @Eiichiro Oda

Luffy membentuk aliansi dengan Trafalgar Law dengan tujuan mengalahkan Kaido. Menariknya, kedua orang dalam aliansi ini memiliki nama "D". Saat menjalin aliansi ini, ada beberapa lawan yang berhasil dikalahkan, seperti saat mengalahkan Doflamingo di Dressrosa, dan satu lagi ketika berhasil mengalahkan Kaido dan Big Mom untuk membantu Momonosuke merebut Wano Kuni.

Itulah 7 Fakta Luffy One Piece, jangan lupa berikan komentar ya :)

Note :

Jika Kalian ingin copy paste artikel ini jangan lupa untuk mencantumkan link sumbernya ya :) 

Load comments