![]() |
| One Piece 1165(www.zonahobisaya.web.id) |
Chapter One Piece 1165 telah terbit dan berikut adalah beberapa fakta menarik review One Piece 1165 Bahasa Indonesia.
Roger Dan Garp Tau Permintaan Rocks
Garp dan Roger akhirnya menjadi dua orang yang tetap berada di God Valley untuk menghentikan Rocks yang telah sepenuhnya dikendalikan oleh Im-Sama. Keduanya memahami permintaan Rocks yang ingin disingkirkan, karena ia sudah tidak mampu mengendalikan tubuhnya sendiri dan khawatir akan membahayakan keluarganya.
Bentrokan Haki Saat Melawan Rocks
Roger, Garp, dan Rocks merupakan orang-orang yang memiliki Haoshoku Haki dan menggunakan kekuatan ini untuk melawan musuh-musuh mereka. Ketika Roger dan Garp bertarung melawan Rocks pada One Piece 1165, terjadi bentrokan Haki dari serangan yang mereka keluarkan masing-masing. Efeknya luar biasa langit di atas God Valley bahkan terbelah akibat kekuatan tersebut.
Kru Bajak Laut Rocks Mulai Berpencar
Kekacauan yang terjadi di God Valley pada One Piece 1165 benar-benar menjadi akhir dari perjalanan Bajak Laut Rocks. Para anggotanya berpisah dan menempuh jalan masing-masing. Terlebih lagi, pada sang kapten, Rocks, telah dikendalikan oleh Im-Sama. Ia mengamuk tanpa kendali dan bahkan menyerang krunya sendiri seperti Big Mom, Kaido, dan Shirohige.
Janji Kembali Dari Roger Dan Garp
Roger dan Garp adalah dua orang yang bertarung melawan Rocks yang tengah mengamuk di God Valley. Mereka melakukan itu demi memastikan semua anak buah mereka bisa melarikan diri dengan selamat. Keduanya berjanji akan kembali setelah Rocks berhasil dikalahkan dan semua orang yang mereka lindungi selamat.
Roger Dan Garp Sepakat Bekerja Sama
Garp merupakan anggota Angkatan Laut yang memutuskan datang ke God Valley untuk menghentikan kekacauan yang terjadi di sana. Sementara itu, Roger datang untuk menyelamatkan Shakuyaku yang akan dijadikan budak. Karena berasal dari latar belakang yang berbeda, pada One Piece 1165, Roger dan Garp akhirnya memutuskan untuk bekerja sama demi menghadapi Rocks.
Berusaha Untuk Menyadarkan Rocks
Rocks sendiri dikendalikan oleh Im-Sama untuk mengamuk dan mencoba menyingkirkan Eris serta anaknya, Teach. Namun, karena gagal, Rocks kehilangan kendali dan terpaksa harus bertarung melawan Roger dan Garp. Dalam kekacauan itu, Rocks sempat memohon agar dirinya disingkirkan, dan karena hal itu Roger serta Garp berusaha keras untuk menyadarkannya kembali.
Gloriossa Ikut Dengan Kapal Roger
Gloriossa menjadi salah satu anak buah Rocks yang kemudian pergi ke God Valley untuk menyelamatkan Shakuyaku. Setelah kru Bajak Laut Rocks berpisah, di One Piece 1165 Gloriossa memutuskan untuk bergabung dengan Bajak Laut Roger. Ia memang menaruh perasaan pada Roger, meskipun Roger sendiri sama sekali tidak memiliki ketertarikan padanya.
Muncul Orang Yang Mirip Dengan Marco
Ketika Shirohige hendak meninggalkan God Valley, ia bertemu dengan Graham dan menjadi kapten Bajak Laut Polo. Yang menarik, penampilan Graham sangat mirip dengan Marco, yang kelak menjadi tangan kanan Shirohige. Kemungkinan besar Graham adalah ayah kandung Marco, mengingat kemiripan fisik mereka yang sangat jelas.
Dragon Sangat Marah Pada Atasannya
Dragon yang saat itu merupakan anggota Angkatan Laut berusaha keras menyelamatkan banyak orang selama insiden God Valley. Namun, atasannya justru membiarkan para korban, membuat Dragon sangat marah pada One Piece 1165. Ia bahkan berani melawan perintah atasan demi mengevakuasi orang-orang yang masih bisa diselamatkan dari pulau tersebut.
Rayliegh Dan Gaban Coba Membantu
Gaban dan Rayleigh adalah orang-orang andalan Roger sekaligus kru terkuat yang ia miliki. Saat Roger memutuskan untuk tetap berada di God Valley, baik Gaban maupun Rayleigh memilih untuk tetap bersamanya pada One Piece 1165. Mereka tahu kapten mereka berjuang melindungi kru dan sadar bahwa Roger tidak akan meninggalkan tempat itu sebelum semuanya selamat.
Roger Mengajak Garp Untuk Bergabung
Roger dan Garp berjuang bersama melawan Rocks di God Valley. Karena kedekatan dan rasa saling hormat di antara mereka, Roger sempat menawarkan Garp untuk bergabung dengannya. Roger memang sangat mengenal Garp dan begitu mempercayainya hingga akhirnya ia menitipkan anaknya kepada Garp dan Garp benar-benar menjaga Ace hingga dewasa.
Tawaran Roger Di Tolak Oleh Garp
Saat di God Valley, Roger pernah menawarkan Garp untuk bergabung dengan Bajak Laut Roger. Namun pada One Piece 1165, Garp menolak meskipun saat itu mereka bekerja sama melawan Rocks. Garp merasa bahwa jika ia tidak ada di Angkatan Laut, maka tidak akan ada yang melindungi para bawahannya terutama karena banyak petinggi yang tega meninggalkan anak buahnya, seperti yang terjadi di God Valley.
Roger Sadar Cara Untuk Melawan Rocks
Ketika melawan Rocks, Roger menyadari cara untuk mengalahkannya. Ia tahu bahwa Haoshoku Haki mampu menandingi Rocks yang tengah dikendalikan. Namun, mereka berdua harus meningkatkan kekuatan Haoshoku Haki mereka hingga melampaui kekuatan Rocks, karena jika tidak, mereka akan kehabisan tenaga dan tidak mampu melawannya.
Air Mata Yang Keluar Dari Mata Roger
Ada hal menarik saat Roger hendak menggunakan kekuatan penuhnya melawan Rocks. Ia menangis karena tahu serangannya akan membuat Rocks mengalami luka yang sangat parah. Tindakan Roger itu menunjukkan betapa besar rasa hormatnya terhadap Rocks, meskipun mereka adalah musuh. Apalagi Rocks sendiri memintanya secara langsung karena sadar dirinya sedang dikendalikan.
Serangan Telak Yang Mengenai Rocks
Diakhir One Piece 1165, Garp dan Roger akhirnya mengerahkan kekuatan besar untuk mengalahkan Rocks. Serangan gabungan mereka berhasil menyingkirkan Rocks dan membuat keduanya dikenal di seluruh dunia. Meskipun begitu, Garp kemudian lebih dikenal sebagai pahlawan karena dianggap mengalahkan Rocks seorang diri, sementara hanya segelintir orang yang tahu kebenarnya.
Itulah review One Piece 1165, Jangan lupa berikan komentar ya :)
Note :
Jika Kalian ingin copy paste artikel ini jangan lupa untuk mencantumkan link sumbernya ya :)















