Sabtu, 22 Maret 2025

REVIEW ONE PIECE 1143 : LOKI MERASA JIKA DIRINYA TIDAK MEMBUNUH AYAHNYA

One Piece 1143
One Piece 1143(www.zonahobisaya.web.id)

Chapter One Piece 1143 telah terbit dan berikut adalah beberapa fakta menarik review One Piece 1143 Bahasa Indonesia.

Saul Menjadi Pelindung Anak‑Anak


One Piece 1143
One Piece 1143(www.zonahobisaya.web.id)

Pada awal One Piece 1143Saul berusaha keras membangunkan anak‑anak yang berjalan sambil tertidur, namun ia tak bisa berbuat apa‑apa karena ada kekuatan pelindung yang menjaga mereka. Selain itu, terdapat tanda yang berasal dari kekuatan Buah Iblis milik Gunko, yang memandu anak‑anak itu untuk bergerak mengikuti arah yang telah ditentukan.

Luka Yang Di Dapatkan Oleh Saul


One Piece 1143
One Piece 1143(www.zonahobisaya.web.id)

Ketika Saul berusaha menghentikan anak-anak yang bergerak sambil berjalan, ia justru terluka akibat mencoba menyentuh mereka secara langsung. Luka yang ia terima cukup parah, dan ternyata sama dengan luka yang pernah dialami oleh salah satu guru sebelumnya. Karena itulah, guru tersebut sempat memperingatkan agar tidak menyentuh anak-anak itu secara langsung.

Cicit Jarul Juga Ikut Menjadi Korban


One Piece 1143
One Piece 1143(www.zonahobisaya.web.id)

Dari sekian banyak anak yang ikut dalam barisan itu, terungkap pada One Piece 1143salah satunya ternyata adalah cucu dari Jarul. Anak itu bernama Ylva, dan ia berada di posisi paling depan. Menyadari hal ini, Jarul menjadi sangat panik. Sayangnya, saat itu Jarul sendiri sedang dalam kondisi mabuk berat karena baru saja mengikuti pesta besar yang tengah berlangsung di Elbaph.

Kekuatan Yang Dimiliki Oleh Sommers


One Piece 1143
One Piece 1143(www.zonahobisaya.web.id)

Sommers adalah salah satu anggota God Knight yang datang ke Elbaph. Kemampuannya diperlihatkan ketika ia memanipulasi duri dan mengubah dirinya menjadi “manusia duri.” Sommers adalah pemakan Buah Iblis Iba Iba no Mi, yang memberinya kekuatan tersebut. Ia bahkan menumbuhkan duri pada anak‑anak, sehingga Saul merasakan sakit saat menyentuh mereka.

Kemampuan Sommers Yang Mirip Zala


One Piece 1143
One Piece 1143(www.zonahobisaya.web.id)

Salah satu hal menarik dari Sommers yang terungkap pada One Piece 1143  adalah kemampuannya yang unik yang dia miliki, Sommers bisa memanipulasi duri dan menumbuhkannya di tubuhnya sendiri. Kemampuan ini mengingatkan pada Zala, salah satu anggota Baroque Works. Dulu, Zala sempat bertarung melawan Nami saat kru Bajak Laut Topi Jerami berada di Arabasta.

Kekuatan Yang Dimiliki Killinggam


One Piece 1143
One Piece 1143(www.zonahobisaya.web.id)

Kilinggam adalah salah satu anggota God Knight yang ikut datang ke Elbaph bersama Sommers. Kemampuannya juga diperlihatkan, karena ia merupakan pemakan Buah Iblis tipe Mythical Zoan, Ryu Ryu no Mi model Qilin. Dengan kemampuan ini, Kilinggam mampu memanipulasi mimpi. Monster-monster aneh yang muncul di Elbaph ternyata adalah hasil dari kekuatan Kilinggam.

Peringatan Yang Berikan Oleh Gunko


One Piece 1143
One Piece 1143(www.zonahobisaya.web.id)

Di tengah kekacauan, tiga anggota God Knight muncul di ElbaphGunko, yang datang lebih awal, dengan tegas pada One Piece 1143 memperingatkan mereka untuk tetap fokus. Pasalnya, ada kru Bajak Laut Topi Jerami di pulau tersebut dan Gunko sendiri memiliki ketakutan besar terhadap sosok Nika, yang kekuatannya kini dimiliki oleh Luffy lewat wujud Gear Fifth.

Hanya Loki Yang Bisa Mengangkat


One Piece 1143
One Piece 1143(www.zonahobisaya.web.id)

Di Elbaph, terdapat senjata bernama Ragnir, sebuah palu besar yang menjadi senjata khas suku Elbaph. Senjata ini dikenal sebagai salah satu yang paling ditakuti, karena hanya segelintir orang yang mampu menggunakannya. Bahkan di antara penduduk Elbaph saat ini, hanya Loki yang diketahui mampu mengangkat Ragnir.

Langsung Tumbang Diserang Luffy


One Piece 1143
One Piece 1143(www.zonahobisaya.web.id)

Meski Luffy yang membebaskan Loki dari borgolnya, ketika melihat Loki mengamuk dan kehilangan kendali, Luffy tidak tinggal diam pada One Piece 1143. Dengan tegas, Luffy menyerang Loki dengan kekuatan penuh menjatuhkannya dalam satu pukulan. Apalagi Loki sendiri masih dalam kondisi tubuh yang lemah akibat luka-luka dari pertempuran melawan Shamrocks dan Gunko.

Permintaan Untuk Menyelamatkan Loki


One Piece 1143
One Piece 1143(www.zonahobisaya.web.id)

Setelah berhasil menghentikan Loki yang mencoba mengamuk, Luffy juga meminta Hajrudin untuk membantu menyembuhkan luka-luka yang dimiliki Loki. Saat ini, Loki berada dalam kondisi kritis akibat serangan yang ia terima. Sebelumnya, ia sempat dihajar habis-habisan oleh Gunko dan Shamrocks saat mereka tiba di Elbaph.

Gerd Orang Yang Merawat Luka Loki


One Piece 1143
One Piece 1143(www.zonahobisaya.web.id)

Sementara itu [ada One Piece 1143Gerd, sang dokter kapal dari kru Bajak Laut New Giant Warrior, ditugaskan untuk menyembuhkan Loki yang mengalami luka berat akibat serangan sebelumnya. Luffy sendiri yang memohon agar Loki bisa diselamatkan. Hajrudin, yang telah menyatakan kesetiaannya kepada Luffy, mempercayakan tugas penting ini kepada Gerd.

Loki Mewarisi Darah Raksasa Kuno


One Piece 1143
One Piece 1143(www.zonahobisaya.web.id)

Loki adalah salah satu anak Raja Harald yang diketahui memiliki darah Raksasa Kuno, sehingga ia mewarisi sifat tersebut seperti ayahnya. Ciri khas yang dimilikinya dari garis keturunan ini adalah sepasang tanduk alami di kepalanya berbeda dengan suku Elbaph lainnya yang hanya menggunakan helm berornamen tanduk.

Menjadi Anak Kesayangan Raja Harald


One Piece 1143
One Piece 1143(www.zonahobisaya.web.id)

Loki dan Hajrudin, meskipun bersaudara dari ibu yang berbeda, merupakan dua anak kesayangan dari Raja Harald. pada One Piece 1143Sang raja memiliki harapan besar pada keduanya agar bisa menjaga Elbaph bersama-sama dan menjadi simbol kekuatan dan persatuan. Namun, takdir justru membawa keduanya ke jalan yang saling bertentangan.

Meremehkan Hajrudin Sejak Kecil


One Piece 1143(www.zonahobisaya.web.id)

Meskipun Hajrudin dan Loki merupakan anak dari Raja Harald, hubungan mereka tidak pernah harmonis sejak kecil. Hajrudin sering menjadi sasaran amarah Loki karena adiknya itu memiliki kekuatan yang jauh lebih besar. Padahal, sebenarnya Hajrudin adalah kakak kandung Loki dan usianya dua tahun lebih tua darinya.

Hajrudin Ingin Menyingkirkan Loki


One Piece 1143
One Piece 1143(www.zonahobisaya.web.id)

Hajrudin mengikuti permintaan Luffy untuk menyelamatkan Loki. Namun karena masa lalunya, Hajrudin pada One Piece 1143 sempat kehilangan kendali dan ingin menyingkirkan Loki yang sedang dalam kondisi lemah. Beberapa anggota Bajak Laut New Giant Warrior berusaha keras menghentikan Hajrudin sebelum ia melakukan sesuatu yang tidak bisa diperbaiki.

Loki Merasa Tidak Membunuh Ayahnya


One Piece 1143
One Piece 1143(www.zonahobisaya.web.id)

Selama ini, Loki dikenal sebagai sosok yang membunuh ayahnya sendiri, sehingga dianggap sebagai aib di kalangan suku Elbaph. Namun, Loki membantah tuduhan tersebut. Menurutnya, ia bukanlah orang yang telah membunuh Harald. Bahkan ia pernah bertanya langsung kepada Hajrudin, apakah ia percaya jika adiknya sendiri benar-benar membunuh raja Pulau Elbaph.

Itulah review One Piece 1143, Jangan lupa berikan komentar ya :)

Note : 

Jika Kalian ingin copy paste artikel ini jangan lupa untuk mencantumkan link sumbernya ya :)

Load comments