Minggu, 07 Agustus 2022

Nilai Buronan Pertama Yang Didapatkan Anggota Kru Bajak Laut Topi Jerami

Nilai Buronan Pertama Yang Didapatkan Anggota Kru Bajak Laut Topi Jerami

Harga buronan bisa dibilang sebagai prestasi yang dimiliki oleh setiap bajak laut, mereka mendapat nilai buronan setelah melakukan  sesuatu yang mengancam pemerintah dunia. Dan berikut adalah nilai buronan pertama Kru Bajak Laut Topi Jerami berdasarkan urutan terendah.

Tony Tony Chopper


Nilai Buronan Pertama Yang Didapatkan Anggota Kru Bajak Laut Topi Jerami

Chopper melakukan salah satu hal penting dengan mengalahkan salah satu CP 9 bernama Kumandori, saat itu dia mengunakan mode Monster Point, namun pemerintah dunia menganggap Chopper adalah hewan peliharaan Kru Bajak Laut Topi Jerami. Itulah kenapa dia hanya mendapat nilai pada buronan pertamanya sebesar 50 Belly.

Nami


Nilai Buronan Pertama Yang Didapatkan Anggota Kru Bajak Laut Topi Jerami

Nami juga mendapatkan nilai buronan pertama setelah membantu Luffy dan Kru Bajak Laut Topi Jerami menyelamatkan Robin di Enies Lobby. dia juga mengalahkan salah satu anggota CP 9 yakni Kalifa, yang saat itu mendapatkan kemampuan Buah Iblis dari Spandam, dan setelah mengalahkan Kalifa, Nami mendapatkan nilai buronan sebesar 16 Juta belly.

Usopp


Nilai Buronan Pertama Yang Didapatkan Anggota Kru Bajak Laut Topi Jerami

Usopp juga mendapatkan nilai buronan pertamanya saat ikut menyelamatkan Robin bersama Kru Bajak Laut Topi Jerami lain, saat itu dia mengunakan topeng terkenal bernama Sogeking. Dan nilai Buronan pertama yang dia dapatkan adalah 30 Juta belly. Dan ini menjadi salah satu kebohongan Usopp yang terbukti kebenarannya.

Monkey D. Luffy


Nilai Buronan Pertama Yang Didapatkan Anggota Kru Bajak Laut Topi Jerami

Luffy yang merupakan kapten Kru Bajak Laut Topi Jerami mendapatkan nilai buronan sebesar 30 juta belly setelah mengalahkan Arlong yang saat itu terkenal di East Blue, nilai buronan ini didapatkan Luffy setelah mengalahkan Arlong yang saat itu memiliki nilai buronan 20 juta belly.

Brook


Nilai Buronan Pertama Yang Didapatkan Anggota Kru Bajak Laut Topi Jerami

Brook pertama kali memperkenal harga buronannya saat dia mengajukan bergabung dengan Kru Bajak Laut Topi Jerami pada arc Thriller bark, saat itu Brook memiliki Nilai Buronan sebesar 33 Juta Belly, dan anehnya lagi foto pada buronan ini adalah foto Brook sebelum dia menjadi Tengkorak.

Franky


Nilai Buronan Pertama Yang Didapatkan Anggota Kru Bajak Laut Topi Jerami

Franky merupakan seorang tukang reparasi kapal yang ikut dibawa oleh agen CP 9, dia mengetahui soal salah satu senjata pemusnah masal yakni Pluton, dan setelah membantu Kru Bajak Laut Topi Jerami membuat kerusuhan di Enies LobbyFranky mendapatkan nilai buronan pertamanya sebesar 44 Juta Belly.

Ronoroa Zoro


Nilai Buronan Pertama Yang Didapatkan Anggota Kru Bajak Laut Topi Jerami

Zoro yang dicap sebagai Kru Bajak Laut Topi Jerami yang paling setia mendapatkan nilai buronan pertamanya sebesar 60 Juta Belly. setelah mengalahkan 100 orang pemburu hadiah di Whiskey Park seorang diri, selain itu dia juga mengalahkan Mr. 1 yang memiliki nama Asli Dazz Bones.

Jinbei


Nilai Buronan Pertama Yang Didapatkan Anggota Kru Bajak Laut Topi Jerami

Jinbei telah resmi bergabung menjadi Kru Bajak Laut Topi Jerami, dia mendapatkan nilai buronan sebesar 76 Juta Belly saat dia masih bergabung dengan bajak laut matahari, hal ini tentu tidak aneh sebab Fisher Tiger pernah membuat ulah dengan membuat onar di Mariejoa dan membesarkan banyak budak dari Tenryubitto.

Sanji


Nilai Buronan Pertama Yang Didapatkan Anggota Kru Bajak Laut Topi Jerami

Sanji memiliki nilai bouty pertamanya sebesar 77 Juta Belly saat dia ikut bersama kru Bajak Laut Topi Jerami lain menyelamatkan Nico Robin pada Arc Enies Lobby, saat itu mengalahkan salah satu agen CP 9 yakni Jabra, lucunya harga buronan pertama Sanji ini dia dapatkan tanpa fotonya sendiri melainkan gambar aneh yang menjadi bahan ejekan Zoro.

Nico Robin


Nilai Buronan Pertama Yang Didapatkan Anggota Kru Bajak Laut Topi Jerami

Masa lalu Robin bisa dibilang sangat pahit dia merupakan satu satunya penduduk pulau Ohara yang selamat, apalagi diusia yang masih sangat kecil Robin sudah memiliki nilai buronan sebesar 79 Juta belly yang membuatnya terus berpura pura untuk dapat bertahan hidup.

Note : 

Jika Kalian ingin copy paste artikel ini jangan lupa untuk mencantumkan link sumbernya ya :)

Load comments