Nico Robin adalah anggota Bajak Laut Topi Jerami yang memiliki kemampuan untuk membaca batu-batu Poneglyph. Dia memiliki impian untuk menemukan Rio Poneglyph. Robin juga menjadi salah satu kru yang memiliki kekuatan Buah Iblis, yaitu Hana Hana No Mi, yang membuatnya bisa menumbuhkan tubuhnya di mana pun. Berikut adalah 7 Fakta Tentang Robin dalam One Piece.
Tidak Pernah Diundang Menjadi Kru
Berbeda dengan anggota kru Bajak Laut Topi Jerami yang lain, Nico Robin bergabung dengan kelompok ini tanpa mendapatkan undangan dari siapapun. Dia menawarkan diri untuk bergabung karena tidak memiliki tempat untuk kembali setelah Luffy mengalahkan Crocodile, yang merupakan partner Robin dulu saat ingin merebut Kerajaan Arabasta.
Menghentikan Hakuba Di Dresrossa
Cavendish memiliki kecepatan serangan dalam bentuk Hakuba dan kehilangan kesadaran saat menggunakan kemampuan ini. Meskipun Hakuba mampu menandingi Robin, arkeolog yang dapat membaca huruf di bantuan Poneglyph ini mampu menghentikannya dengan sangat baik, meskipun Hakuba memiliki kecepatan luar biasa.
Nico Disebut Dengan Cahaya Revolusi
Tidak hanya bajak laut dan pemerintah dunia yang mengincar Robin, namun Pasukan Revolusi juga mencarinya. Bahkan, mereka sudah lama mencari Robin dan memberikannya julukan dengan sebutan Cahaya Revolusi. Pasukan Revolusi akhirnya bisa bertemu dengan Robin, bahkan menjadi tempat di mana Robin berlatih selama dua tahun untuk meningkatkan kemampuannya.
Kemampuannya Menjadi Incaran Yonko
Karena Nico Robin menjadi satu-satunya orang yang bisa membaca Poneglyph, dirinya menjadi incaran banyak orang. Bahkan Big Mom sampai meminta Kaido untuk tidak membunuh Robin sebab dia bisa menjadi kunci untuk membaca Road Poneglyph. Dan apa yang Robin alami ini sesuai dengan perkataan Nekomamushi saat memperingatkannya di Zou.
Ekspresi Robin Tidak Seperti Biasa
Saat pertama kali bergabung dengan Bajak Laut Topi Jerami, Robin adalah orang yang terlihat sangat dingin. Dia tidak pernah berperilaku konyol seperti para kru Bajak Laut Topi Jerami yang lain. Namun, saat di Wanokuni, Oda Sensei menggambar wajah Robin dengan bentuk yang cukup menggelitik dan jauh berbeda dengan sikap Robin selama ini.
Robin Jadi Arkeolog Ohara Termuda
Nico Robin mendapatkan penghargaan sebagai arkeolog saat masih kecil. Bahkan bisa dikatakan bahwa Robin adalah arkeolog termuda di Ohara. Selain itu, di usia yang masih muda, Robin sudah pernah melihat dan mempelajari batuan Poneglyph dan hal ini yang membuat Robin menjadi incaran karena kemampuannya itu sangat di takuti pemerintah dunia.
Robin Awalnya Panggil Dengan Julukan
Sebelum kejadian Enies Lobby, Robin sering mengucapkan nama anggota kru Bajak Laut Topi Jerami dengan nama julukan, bukan memanggil dengan nama mereka seperti saat ini. Contohnya, memanggil Usopp dengan sebutan Nagahana-kun atau Nami dengan sebutan Nona Navigator. Namun, Robin kini sudah berubah karena melihat perjuangan mereka saat menyelamatkan dirinya di Enies Lobby.
Itulah 7 Fakta Nico Robin One Piece, Jangan lupa berikan komentar ya :)
Baca Juga :
Note :
Jika Kalian ingin copy paste artikel ini jangan lupa untuk mencantumkan link sumbernya ya :)
Artikel terkait :