Boruto merupakan anak laki-laki Naruto. Ia menjadikan Sasuke sebagai panutannya dan secara terang-terangan berusaha menjadi seperti dirinya. Sama seperti ayahnya, Boruto juga memiliki seorang rival bernama Kawaki, yang turut memiliki kekuatan Ĺtsutsuki. Berikut ini adalah tujuh fakta tentang Uzumaki Boruto dalam cerita Boruto.
Masa Depan Yang Dimiliki Boruto
Ketika Momoshiki bertemu kembali dengan Boruto setelah kekalahannya, ia mengatakan bahwa dirinya dapat melihat dengan jelas masa depan yang akan dijalani Boruto. Meskipun tidak sepenuhnya dipastikan kebenarannya, banyak penggemar percaya bahwa akan terjadi bencana besar yang kelak menimpa Boruto dalam serial ini.
Sadar Jika Dia Bertemu Momoshiki
Dengan kemunculan Momoshiki, Boruto menyadari sesuatu terkait kondisi dunia saat itu, di mana menurutnya waktu seakan berhenti saat Momoshiki muncul. Bahkan, ia menyadari bahwa ayahnya pun tidak sepenuhnya sadar dengan situasi yang terjadi. Karena itulah Boruto tidak bisa melakukan apa pun saat Momoshiki berdiri tepat di hadapannya.
Sudah Bukan Lagi Manusia Normal
Saat Momoshiki mengincar Naruto, banyak orang berusaha menghentikannya. Namun Boruto menjadi orang yang mampu memberikan serangan terakhir hingga Momoshiki berhasil dikalahkan. Menurut Momoshiki, setelah Boruto menjatuhkannya, Naruto tidak lagi dianggap sebagai manusia biasa. Hal inilah yang menjadi alasan mengapa terdapat karma di tangan Boruto.
Boruto Tidak Mau Menjadi Hokage
Meskipun posisi Hokage sangat dekat dengan Boruto karena ia adalah anak laki-laki Naruto dan kakeknya juga pernah menjabat sebagai Hokage nyatanya Boruto secara terang-terangan menyatakan bahwa ia sama sekali tidak ingin menjadi Hokage. Ia justru sangat mengagumi Sasuke dan mengatakan bahwa dirinya ingin menjadi ninja seperti ayah Sarada tersebut.
Tehnik Rasengan Versi Uzumaki Boruto
Setelah berlatih bersama Konohamaru, Boruto mampu menggunakan teknik Rasengan yang merupakan salah satu jurus khas milik ayahnya dan juga kakeknya. Namun, Rasengan milik anak laki-laki Naruto ini memiliki beberapa perbedaan, karena Boruto dapat membuat Rasengannya menghilang sebelum mengenai musuhnya.
Ikut Membantu Melepas Para Kage
Ketika bertarung melawan Momoshiki, serangan Rasengan yang dikeluarkan oleh Boruto dan berhasil mengenai Momoshiki memberikan bantuan yang sangat besar. Hal ini karena para Kage yang datang namun terperangkap dalam jurus bayangan akhirnya dapat terbebas setelah Rasengan Boruto mengenai tubuh Momoshiki.
Bantuan Yang Diberikan Oleh Naruto
Teknik Rasengan yang digunakan Boruto saat bertarung melawan Momoshiki tidak lepas dari bantuan Naruto, ayahnya sendiri. Naruto membantu Boruto untuk menciptakan Rasengan berukuran sangat besar, dan berkat bantuan tersebut Boruto mampu memberikan serangan penentu hingga akhirnya mengalahkan Momoshiki.
itulah 7 Fakta Uzumaki Boruto Di Boruto, Jangan lupa berikan komentar ya :)
Note :
Pertama Kali Di Post Pada Tanggal 17 Desember Oktober 2022
Di Post Ulang Pada Tanggal 06 Desember 2025
Jika Kalian ingin copy paste artikel ini jangan lupa untuk mencantumkan link sumbernya ya :)







