Selasa, 23 November 2021

Pendekar Pedang Terkuat Di One Piece Yang Pernah Memotong Kapal [One Piece]

Pendekar Pedang Terkuat Di One Piece Yang Pernah Memotong Kapal [One Piece]

Pendekar Pedang adalah salah satu jabatan yang ada dalam anime One piece, banyak Pendekar pedang terkuat di One Piece yang memiliki kemampuan hebat, bahkan ada beberapa orang yang diperlihatkan mampu membelah suatu kapal. dan berikut adalah 3 orang Pendekar pedang terkuat di One Piece yang pernah memotong kapal

Mihawk


Mihawk adalah salah satu pendekar pedang terkuat di one piece yang memiliki julukan sebagai pendekar terhebat di dunia saat ini, selain itu dia juga pernah menjabat Shichibukai serta ikut dalam perang Marineford untuk membantu angkatan laut melawan bajak laut Shirohige.

Mihawk pernah diperlihatkan menyerang kapal milik Don Krieg yang kembali dari Grandline. Saat itu dengan sangat mudah Mihawk mampu membelah kapal Don Krieg ketika kapal ini berada di Restoran Baratie.

Ronoroa Zoro


Zoro adalah anggota dari kelompok Bajak Laut Topi Jerami yang memiliki impian untuk bisa menjadi pendekar pedang terhebat didunia. Zoro bahkan meminta pada Mihawk yang merupakan seorang pendekar pedang terkuat di one piece untuk melatihnya agar kemampuannya meningkat.

Saat kelompok Bajak Laut Topi Jeramikembali setelah 2 tahun, Zoro pernah terlihat salah menaiki kapal yang ternyata merupakan kapal dari kelompok bajak laut, tidak hanya itu Zoro diperlihat menembas kapal tersebut hingga terbelah menjadi dua.

Denjiro


Identitas Denjiro yang awalnya diketahui sebagai Kyosiro akhirnya dibuka saat dia membantu pelayan Kozuki Oden yang lain yang berada dalam kondisi yang sulit akibat ulah Kanjuro yang menghianati mereka.

Kemunculan Denjiro yang awalnya membuat anak buah Kaido begitu senang justru membuat mereka menjadi terpojok sebab Denjiro yang ternyata merupakan salah satu samurai Oden menunjukaan dirinya sebagai salah satu pendekar pedang terkuat di one piece dengan memotong kapal anak buah Kaido.

Note : 

Jika Kalian ingin copy paste artikel ini jangan lupa untuk mencantumkan link sumbernya ya :)

Load comments