Rabu, 18 Maret 2020

3 Efek Dari Pertarungan Antara Akainu Melawan Aokiji [ One Piece ]


Salah satu pertarungan hebat yang sampai saat ini tidak belum diperlihatkan adalah pertarungan antara dua orang admiral yakni Aokiji melawan Akainu, pertarungan ini dilakukan untuk menentukan siapakah yang akan menduduki posisi sebagai fleet admiral mengantikan Sengoku.

Dan efek dari pertarungan mereka juga cukup besar  dan berikut ini adalah 3 efek yang terjadi setelah pertarungan antara sosok Akainu melawan Aokiji dipulau Punk Hazard.

Iklim Pulau Punk Hazard


Kita tentu tau bahwa pulau Punk Hazard adalah pulau yang digunakan sebagai markas rahasia miliki Caesar, ditempat ini dia melakukan penelitian dan mengembangkan buah iblis smile yang begitu diinginkan oleh sosok Kaido.

Selain itu hal menarik dari pulau ini adalah kondisi pulau yang memiliki iklim berbeda dan terlihat memisah antara bagian pulau yang dipenuhi oleh es atau salju dan bagian yang dipenuhi oleh api yang sangat panas.

Diketahui bahwa dulu iklim yang ada di pulau Punk Hazard tidak seperti ini. Dan iklim dipulau ini berubah setelah terjadi pertarungan antara sosok Akainu melawan Aokiji untuk memperebutkan posisi fleet admiral.

Luka Yang Diterima


Dalam suatu pertarungan tentunya sebuah luka menjadi suatu hal yang tidak aneh untuk didapatkan oleh masing masing orang orang yang bertarung tersebut. Dan hal ini juga terjadi pada pertarungan antara sosok Aokiji melawan Akainu.

Mereka berdua sama sama terlihat luka yang cukup parah dengan luka permanen yang ada ditubuh mereka. Dimana Aokiji terlihat harus kehilangan beberapa anggota tubuhnya setelah petarungan tersebut.

Pada one piece the movie Z, Aokiji terlihat kehilangan kaki kirinya serta luka permanen pada anggota tubuhnya, sedangkan Akainu juga terlihat memiliki luka permanen pada wajah dan anggota tubuhnya.

Keluarnya Aokiji


Tidak hanya luka yang didapatkan oleh kedua orang ini saja namun sosok Aokiji juga diketahui keluar dari angkatan laut setelah pertarungan mereka. Dan hal ini juga cukup disayangkan oleh para Gorosei saat mereka bertemu dengan Akainu.

Alasannya yang membuat Aokiji akhirnya keluar dari angkatan laut adalah karena dia tidak suka dengan gaya kepemimpinan Akainu apalagi mereka berdua memang terlihat tidak begitu akur. Namun meskipun keluar dari anggota angkatan laut, namun Aokiji mengatakan bahwa dia masih seperti dirinya ketika menjabat sebagai admiral angkatan laut.

Load comments